Korban Bencana Banjir Lebak Mulai Terkena Penyakit ISPA Dan Gatal – Gatal

INFOKOM-TANGSEL.COM - Masyarakat yang terdampak bencana banjir bandang di Desa Cihuni, Kabupaten Lebak, Banten mulai terjangkit penyakit ISPA dan gatal – gatal.

Salah seorang warga pengungsi mengatakan, para pengungsi mulai terserang penyakit seperti ISPA, demam, pilek, pegal, hipertensi, rematik, maag dan gatal-gatal.

“Kami bersama keluarga dan yang lainnya mulai terserang penyakit gatal-gatal, pilek, dan batuk-batuk.” Ungkapnya.

Korban bencana banjir yang terserang penyakit itu sudah dilakukan pemeriksaan kesehatan juga pengobatan oleh tenaga medis puskesmas setempat.

Petugas medis juga membuka tenda posko, namun tidak melayani selama 24 jam.

Saat ini para korban bencana banjir kini menempati pos pengungsian dengan tidur beralaskan tikar dan terpal serta pakaian hanya yang melekat di badan mereka.

Untuk saat ini, warga yang tinggal di pengungsian, Gedung PGRI Kecamatan Sajira, sekitar 1.000 orang mulai terserang penyakit gatal-gatal juga pilek, batuk, dan diare.

Mereka tinggal di pengungsian yang lingkungannya tidak sehat. Ditambah lagi pakaian mereka sudah 3 hari belum diganti.   (arb/hru).

Editor : Dyah Pitaloka

Related Posts